Badai Cedera Man City: Kekhawatiran dan Harapan jelang duel vs Real Madrid

 



Manchester City baru saja meraih kemenangan telak 4-0 atas Newcastle di Etihad Stadium. Hasil ini mengangkat mereka ke posisi empat besar Premier League.

Itu juga menjadi respons sempurna atas kekalahan dari Real Madrid di leg pertama play-off fase gugur Liga Champions. Namun, kemenangan ini menyisakan kekhawatiran dengan sejumlah pemain kunci mengalami cedera.

Josep Guardiola kini harus menghadapi tantangan baru dalam menyusun timnya untuk duel penting berikutnya, yakni laga tandang vs Madrid di leg kedua. Sejumlah pemain mengalami masalah fisik yang bisa memengaruhi performa mereka di pertandingan mendatang. Berikut adalah update terbaru mengenai kondisi para pemain yang sedang mengalami cedera.


Komentar